REVITALISASI MANAJEMEN PASRAMAN DALAM MENUMBUHKAN SIKAP REVOLUSI MENTAL SECARA BERKELANJUTAN PADA PASRAMAN DI DESA PUHU KACAMATAN PAYANGAN

Main Article Content

I MADE SILA

Abstract

 Pasraman sebagai suatu Pendidikan non formal yang bertujuan untuk membantu pelaksanaan  pendidikan agama dan budi pakerti yang menekankan pada penumbuhan sikap dan ketrampilan. Karena pendidikan agama yang telah diberikan di sekolah lebih menekankan pada penguasaan pengetahuan. Sehingga pasraman akan mempunyai fungsi yang sangat strategis dalam membantu pemerintah untuk menumbuhkan sikap revolusi mental sejak usia dini sebagaimana yang diharapkan oleh pemerintahUntuk dapat melaksanakan fungsi dan tujuan tersebut maka pasraman yang telah dibentuk dimasing-masing desa Pakraman harus diberdayakan dan dibina secara berkelanjutan. Permasalahan dilapangan Pasraman yang didanai oleh dana BKK pemerintah provisi Bali tidak dapat berkembang karena tidak mendapat bimbingan dan bantuan teknis sebagaimana mestinya. Rumusan masalah penelitian adalah Revitalisasi Manajemen Pendidikan Pasraman , untuk dapat berkembang dan menumbuhkan sikap revolusi mental sejak dini secara  berkelanjutan. Berdasarkan     rumusan  masalah  di  atas,  maka  tujuan    dari penelitian  ini  adalah   merevitalisasi  manajemen Pasraman dalam menumbuhkan sikap revolusi mental sejak dini secara berkelanjutan .Jenis penelitian ini adalah penelitian yang dirancang untuk mengembangkan, populasinya adalah seluruh pesraman di kecamatan Payangan . Data dikumpulkan dengan mengunakan kuisioner,wawancara dan observasi, kemudian dianalisis menggunakan analisis kualitatif.Hasil Penelitian  menunjukkan bahwa manajemen pasraman perlu direvitalisasi sesuai dengan karekteristik dan budaya Bali bersifat religius, maka manajemen yang dikembangkan adalah manajemen yang berbasis desa Pakraman disesuaikan dengan adat dan budaya Bali. Namun demikian perlu adanya perbaikan sesuai dengan perkembangan Ilmu Pengetahuan dan teknologi serta kebutuhan desa pakraman. Manajemen desa pakraman belum  mampu beradaptasi dengan manajeman organisasi secara modern, maka diperlukan cara, metode untuk memberdayakan agar proses penumbuhan sikap revolusi mental dapat berkembang sejak dini dan berkelanjutan.   Kata Kunci :  Revitalisasi manajemen, Pendidikan Pasraman,dan  Revolusi mental   

Article Details

How to Cite
SILA, I. M. (2016). REVITALISASI MANAJEMEN PASRAMAN DALAM MENUMBUHKAN SIKAP REVOLUSI MENTAL SECARA BERKELANJUTAN PADA PASRAMAN DI DESA PUHU KACAMATAN PAYANGAN. Widya Accarya, 6(2). https://doi.org/10.46650/wa.6.2.446.%p
Section
Articles

References

Astana, I Made, C.S. Anomdiputra, Kautilya (Canakya) Arthasastra, Paramita,
Surabaya, 2003.

Awanita, Made, Agama Hindu (Modul Orientasi Pembekalan Calon PNS), Proyek
Pembibitan Calon Tenaga Kependidikan Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Departemen Agama RI, Jakarta, 2003.

-------------------, dkk, Bahan Dasar Peningkatan Wawasan Kependidikan Guru

Agama Hindu, Departemen Pendidikan Nasional, Bagian Proyek Peningkatan
Wawasan Keagamaan Guru, Jakarta, 2001.

Bagus Wirawan,A.A., dkk, Dharma Agama dan Dharma Negara, Balai Pustaka,
Denpasar, 1995.
Budiman, Arief. Dimensi Sosial Ekonomi dalam Konflik Antar Agama di
Indonesia dalam Dialog Kritik & Identitas Agama. Intertidei: Yogyakarta, 2003

Dana, I Nengah, Kerukunan dan Perdamaian dalam Konteks Kehidupan Bernegara
Kesatuan.http://www.parisada.org. Diakses tgl 20 Juni 2008.

Dick Hartoko, Manusia dan Seni, Kanisius, Yogyakarta, 1991.

Donder, I Ktut, Acarya Sista Guru dan Dosen Yang Bijaksana, Paramita, Surabaya,
2008.

Most read articles by the same author(s)